Selasa, 27 November 2018

CARA MEMBERSIHKAN KARET JAM TANGAN


Cara Membersihkan Jam Tangan Karet agar Tidak Menguning


Untuk mencegah jam tangan berbahan karet agar tidak menguning diperlukan perawatan secara teratur. Silahkan simak cara membersihkan jam tangan karet dibawah ini.





1. Cuci Menggunakan Sabun Cuci Piring
Cara Membersihkan Jam Tangan Karet Yang Menguning-1


Ini bisa dilakukan sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang sederhana. Berikut ini adalah cara membersihkan jam tangan karet dengan menggunakan sabun cair pencuci piring:
Campurkan air hangat dengan sabun cair pencuci piring
Celupkan kain mikrofiber atau kain halus ke dalam larutan air dan sabun
Gosok kain halus ke permukaan tali jam tangan secara perlahan
Bisa juga menggunakan sikat gigi bekas untuk membersihkan kotoran yang menempel pada bagian yang sulit
Bilas kain dengan air hangat dan usapkan kembali ke tali jam tangan untuk menghilangkan sisa sabun sampai bersih


2. Bersihkan dengan Minyak Kayu Putih


Cara Membersihkan Jam Tangan Karet Yang Menguning-2


Minyak kayu putih bisa bermanfaat untuk mengembalikan warna jam tangan yang sudah menguning. Tetapi tidak semua jam tangan berbahan karet cocok dengan minyak kayu putih karena terbukti ada beberapa jenis tali jam karet yang memudar apabila terkena minyak kayu putih.


Alangkah baiknya, dicoba dengan cara meneteskan sedikit minyak kayu putih di bagian ujung tali jam tangan karet atau di bagian belakang tali jam. Apabila warnanya memudar langsung hentikan penggunaan minyak kayu putih. Jika tidak memudar maka bersihkan tali jam tangan karet dengan cara berikut ini:


1. Tuangkan sedikit minyak kayu putih di kain halus atau kapas

2. Gosokkan ke bagian depan dan belakang tali jam tangan secara merata

3. Ambil kain bersih atau kapas bersih lalu rendam dalam air hangat

4. Lalu gosokkan kain bersih atau kapas tersebut ke tali jam untuk menghilangkan sisa minyak kayu putih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar